Bordir adalah salah satu kerajinan yang digemari banyak orang. Hal ini benar adanya dan saat ini kita sering melihat bordir disematkan pada berbagai model pakaian. Adanya bordir pada pakaian membuat pakaian kita terlihat menjadi lebih menarik. Selain itu, adanya bordir ini dianggap menambah nilai seni pada pakaian – dan pastinya lebih menarik daripada model pakaian polos. Oleh sebab itu lah pakaian yang dihiasi dengan bordir harganya cenderung lebih mahal daripada jenis pakaian lainnya. Bordir pakaian pun bisa berupa gambar tertentu sesuai dengan apa yang kita inginkan. Selain itu, bordir pakaian juga bisa berupa logo atau tulisan visi misi perusahaan. Oleh sebab itu lah bordir juga bisa digunakan sebagai kepentingan perusahaan. Lalu bagaimana cara kita menentukan kualitas suatu bordir?
Baca juga :
Menentukan Kualitas Suatu Bordir
Untuk melihat bagus tidaknya suatu bordir pun bukan suatu hal yang sulit. Yup, kita bisa mengamatinya dari berbagai hal – terutama dari penampilan bordir tersebut. Bordir yang bagus dicirikan dengan rapat tidaknya bordiran tersebut. Apabila jahitan bordir terlihat renggang maka bisa dipastikan jika kualitas bordir tersebut kurang bagus. Selain itu, bordiran yang kurang bagus akan mudah terurai. Bordiran yang terurai justru membuat pakaian kita kurang rapi – bahkan bisa menyebabkan jahitan lainnya cepat rusak pula. Pastinya kita tidak ingin mendapatkan bordiran yang abal-abal bukan?
Benang Yamalon, Benang Terbaik Untuk Membuat Bordir
Bagus tidaknya suatu jahitan dipengaruhi oleh beberapa faktor dan benang bordir adalah salah satunya. Benang bordir yang tersedia di pasaran pun bukan hanya satu, melainkan beragam. Untuk itu lah kita perlu memilih benang bordir yang berkualitas pula karena hal ini mempengaruhi hasil bordir yang didapatkan kelak. Bagaimana dengan benang yamalon? Benang yamalon adalah salah satu benang bordir yang biasa digunakan pada jasa konveksi. Benang yamalon juga dikenal sebagai benang bordir yang murah namun berkualitas bagus. Lalu apa sebenarnya perbedaan benang ini dengan jenis benang bordir lainnya?
Benang yamalon merupakan benang jahit yang cocok untuk pemula di bidang jahit menjahit. Kita perlu berhati-hati dalam menggunakan benang ini karena mudah putus apabila tidak sabar ketika menggunakannya. Kualitas benang yamalon ini sering disamakan dengan benang Extra namun harganya jauh lebih murah. Benang yamalon juga memiliki berbagai variasi warna sehingga kita bisa mendapatkan warna benang bordir sesuai kebutuhan. Menggunakan benang Yamalon untuk keperluan massal sangatlah cocok karena kita bisa menghemat biaya. Sangatlah menarik bukan berbagai keunggulan dari benang Yamalon ini?
Baca juga:
Kaoskubagus, Pusatnya Buat Bordir Berkualitas
Lalu di mana kita bisa buat bordir berkualitas? Jawabannya tentu saja di Kaoskubagus. Kaoskubagus merupakan suatu jasa konveksi yang juga melayani pembuatan bordir. Bordir yang dilayani pun beragam, contohnya saja kita bisa memesan bordir pakaian hingga bordir merchandise pun bisa kita pesan di sini. Terdapat minimal order untuk bordir, yaitu sebanyak 24 pcs alias Rp.300.000,-. Estimasi pengerjaan bordir oleh Kaoskubagus ini juga tidak terlalu lama – yaitu hanya 3 hingga 5 hari. Berbeda halnya apabila kita sekaligus membuat suatu model pakaian, di mana Kaoskubagus memerlukan waktu 1 hingga 2 minggu.
Menariknya lagi di Kaoskubagus kita pun bisa menentukan desain bordirnya sendiri, di mana semakin besar ukuran bordir maka semakin mahal pula harga dari bordir tersebut. Selain itu, banyaknya warna benang yang digunakan juga menentukan harga bordir – di mana akan dikenakan biaya tambahan apabila kita menggunakan lebih dari 5 warna benang. Sangatlah menarik bukan membuat bordir di Kaoskubagus? Jangan lupa untuk pesan bordir kalian di Kaoskubagus sekarang juga ya!
Baca juga: